Haloo cantik... Suka makan buah apel? Selain rasanya yang manis dan segar, ternyata buah apel juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit wajah loh. Apel mengandung nutrisi dan vitamin yang sangat baik untuk kecantikan kulit. Apa saja sih manfaat buah apel untuk kulit wajah kita? Simak yang berikut ini ya...
 |
manfaat buah apel |
1. Awet Muda
Buah apel memiliki kandungan vitamin C dan nutrisi yang dipercaya bisa membuat kulit wajah menjadi awet muda. Konsumsi apel secara teratur dapat membantu menjaga kolagen dalam kulit agar tetap maksimal. Selain untuk dimakan langsung atau dibuat jus, buah apel juga bisa dijadikan masker. Caranya haluskan buah apel lalu aplikasikan ke wajah. Untuk hasil maksimal bisa ditambahkan dengan madu atau minyak zaitun.
2. Menghaluskan Kulit
Apel mengandung zat asam yang sangat baik untuk mengangkat sel kulit mati. Saat sel kulit mati terangkat, tentunya kulit akan menjadi lebih halus, bersih, dan sehat. Caranya bisa dengan membuat masker buah apel atau langsung dimakan secara teratur.
3. Mencerahkan Kulit
Wanita tentunya menginginkan kulit yang bersih dan terlihat creah. Kandungan vitamin C pada buah apel dipercaya dapat mencerahkan kulit. Nutrisi yang terkandung didalamnya juga membantu menjaga kulit dari bahaya sinar matahari.
4. Mencegah dan Mengatasi Jerawat
Kamu punya masalah dengan jerawat di wajah? Gak usah panik. Kamu bisa memanfaatkan buah apel untuk mengatasinya. Selain bisa dikonsumsi langsung, menggunakan masker dari buah apel juga dapat membantu mengatasi dan mencegah timbulnya jerawat.
Nah, itulah beberapa manfaat buah apel untuk kecantikan kulit. Karena alami, tentunya hasil yang didapatkan tidak secepat kilat. Untuk itu kamu harus rajin-rajin mengkonsumsi buah apel atau menggunakan masker buah apel secara teratur ya, cantik...
Source : vemale.com